Logo Lerang Muria Baru 500px Hitam

GUYUB RUKUN, SH TERATE BERMI GEMBONG ADAKAN HALAL BIHALAL

Foto acara halal bihalal SH Terate Rayon Bermi Gembong
Foto acara halal bihalal SH Terate Rayon Bermi Gembong

Lereng Muria – Tradisi halal bihalal tidak bisa lepas dari kehidupan anggota pencak silat. Demikian juga yang dilakukan oleh anggota Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate Rayon Bermi Ranting Gembong Cabang Pati Pusat Madiun ini. Rayon yang berlokasi di Kaki Gunung Muria ini mengadakan acara halal bihalal pada hari Minggu tanggal 30 April 2023 di Padepokan Rayon Bermi Desa Bermi Kecamatan Gembong Pati.

Foto sambutan Muh. Shodikin sebagai Perwakilan Cabang Pati
Foto sambutan Muh. Shodikin sebagai Perwakilan Cabang Pati

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Bermi Sutrisno, Perwakilan Pengurus Cabang Pati Muh. Shodikin dan Eko Wahono, Ketua Ranting Gembong Muh. Akhsin dan tokoh SH Terate Gembong Imam Suroso beserta sekitar 60 warga/pelatih. Dalam sambutannya Muh. Shodikin selaku perwakilan Cabang Pati menuturkan bahwa Rayon Bermi ini memang luar biasa karena satu-satunya rayon di Cabang Pati yang memilki padepokan. “Padepokan untuk melatih atlet sehingga prestasi meningkat dan tali silaturahmi serta kerukunan tetap dijaga,”tutur Muh. Shodikin yang juga Ketua 2 SH Terate Cabang Pati ini.

Foto suasana guyub rukun halal bihalal anggota SH Terate Rayon Bermi
Foto suasana guyub rukun halal bihalal anggota SH Terate Rayon Bermi.

Hal yang sama diungkapkan tokoh SH Terate Ranting Gembong Imam Suroso juga mengajak semua anggota SH Terate untuk selalu guyub rukun, gotong royong, kompak, bekerja sama, tingkatkan persaudaraan dan saling memaafkan antar saudara SH Terate. Kegiatan diakhiri dengan saling bersalaman sesama anggota SH Terate Rayon Bermi dan sekitarnya.

Wartawan : Ek

Editor : Linn

Spesial Produk Kopi

Berita Lainnya