Logo Lerang Muria Baru 500px Hitam

NEZA, ALTET TENIS MEJA SMAN 3 PATI JUARA I KEJURPROV JATENG 2023

Foto Neza Karimatu Zahra atlet tenis meja SMAN 3 Pati yang berhasil meraih juara 1 dalam Kejurprov Kelompok Umur U-17.
Foto Neza Karimatu Zahra atlet tenis meja SMAN 3 Pati yang berhasil meraih juara 1 dalam Kejurprov Kelompok Umur U-17.

Lereng Muria – Neza Karimatu Zahra atau lebih akrab disapa Neza merupakan atlet tenes meja Kabupaten Pati yang berasal dari SMAN 3 Pati. Siswa kelas XII MIPA-6 ini sudah banyak menyumbangkan prestasi untuk Kabupaten Pati maupun SMAN 3 Pati. Prestasi tersebut diantaranya sebagai Juara 3 Porprov Jateng 2023 dan Juara 1 Popda Jateng 2023. Kali ini Neza berhasil mempersembahkan prestasinya sebagai juara 1 tunggal putri dalam Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Tenis Meja Kelompok Umur ke 43 pada tanggal 27-29 Oktober 2023 di Balai Sidang Mahesa Boyolali Jawa Tengah. Dalam even tersebut gadis kelahiran Pati, 7 Maret 2006 tersebut tampil di kelompok umur U 17 mewakili Kabupaten Pati. Untuk sampai ke tangga juara tidaklah ringan, perlu perjuangan yang keras untuk menundukkan lawan-lawannya. Di babak semi final mengandaskan Cicik atlet tenes meja dari Rembang dengan kedudukan 3-0. Sedangkan di babak final mengangalahkan Denis atlet dari Cilacap dengan skor 3-1.

Foto Neza Karimatu Zahra  (5 dari kiri) bersama atlet yang lain seusai Kejurprov Tenis Meja Kelompok Umur 17 tahun 2023
Foto Neza Karimatu Zahra (5 dari kiri) bersama atlet yang lain seusai Kejurprov Tenis Meja Kelompok Umur 17 tahun 2023

Ketika dihubungi oleh Tim Jurnalistik SMAN 3 Pati mengenai prestasi tersebut, Neza atlet yang berasal dari Desa Gabus RT 2 RW 3 Kecamatan Gabus Pati itu menyatakan bahwa ada rasa syukur dan bangga berhasil menjuarai even bergengsi tersebut. “Alhamdulillaah, atas doa restu orang tua, bapak ibu guru dan pelatih serta semua yang terlibat dalam persiapan selama ini. Persaingan antar peserta sangat ketat. Menjadi juara tunggal putri U 17 tahun ini merupakan sesuatu yang luar biasa. Alhamdulillaah, terima kasih semuanya,”tutur Neza. Secara terpisah Plt. Kepala SMAN 3 Pati Kaslan, S.Pd. Mat., M.M. mengapresiasi prestasi siswanya. “Selamat untuk Neza yang sudah berprestasi dalam Kejurprov Tenis Meja Kelompok Umur U-17. Semoga semakin berprestasi untuk masa yang akan datang,”ujarnya. “Dan jangan lupa untuk selalu rendah hati dan tetap semangat berlatih,”tutur Kaslan, S.Pd. Mat., M.M. diakhir wawancara.

 

Wartawan : Tim Jurnalistik SMAN 3 Pati

Editor : Bara

Spesial Produk Kopi

Berita Lainnya