Lereng Muria – Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Simpan Pinjam SMAN 3 Pati telah digelar pada hari Rabu (19/7/2024) yang lalu di Ruang Laboratorium Biologi SMAN 3 Pati. Rapat tersebut dihadiri oleh semua anggota koperasi yang tetdiri dari guru dan karyawan SMAN 3 Pati. Dalam sambutannya Plt. Kepala SMAN 3 Pati Kaslan, S.Pd. Mat., M.M. berpesan kepada semua anggota dan pengurus yang hadir agar koperasi ini bermanfaat untuk semua anggota. “Koperasi ini menjadi bagian dari kita semua. Semoga koperasi ini bermanfaat untuk anggota dan membawa berkah,”tutur Kaslan, S.Pd.Mat., M.M. “Jadi koperasi itu dari kita, oleh kita dan untuk kita,”imbuhnya.
Setelah pertanggung jawaban pengurus koperasi yang dipimpin oleh Eko Wahono, S.Pd., M.Si. selaku ketua disetujui oleh para anggota, dilanjutkan pemilihan ketua koperasi yang baru. Dan terpilihlah Agus Widhiarso, S.Pd., M.Si. sebagai ketua koperasi tahun 2024-2026 menggantikan Eko Wahono, S.Pd., M.Si. yang sudah selesai menjalankan tugasnya. Selanjutnya Eko Wahono menjadi anggota dewan pengawas. Sedangkan Drs. Mitakhul Munir, M.Pd. terpilih sebagai ketua dewan pengawas menggantikan Dra. Anik Hastiyaningsih, M.Si. Dan Anik Hastiyaningsih mendapat tugas sebagai anggota dewan pengawas. Untuk diketahui bahwa Agus Widhiarso pada kepengurusan sebelumnya mendapat tugas sebagai sekertaris dan Mitakhul Munir menjadi anggota dewan pengawas koperasi SMAN 3 Pati.
Penulis: Tim Jurnalistik SMA Negeri 3 Pati
Editor: Bara