Logo Lerang Muria Baru 500px Hitam

ANGKRINGAN ROTI BAKAR MAS ANNUR RENDOLE PATI, BAGI WAKTU

Angkringan roti bakar Mas Annur di sebelah utara SDIT Abu Bakar Ash Shidik Muktiharjo Pati, berusaha membagi waktu
Angkringan roti bakar Mas Annur di sebelah utara SDIT Abu Bakar Ash Shidik Muktiharjo Pati, berusaha membagi waktu

Lereng Muria –     Adzan Maghrib menggema di sekitar area Perum Rendole Indah Muktiharjo Kecamatan Margorejo Pati.

Seorang remaja mempersiapkan diri untuk sholat. Setelah menunaikan kewajiban sholat Magrib remaja yang bernama Muhammad Annur Setiawan (17 tahun) mendorong gerobak menuju ke Jalan Suwondo (sebelah utara SDIT Abu Bakar Ash Shidik Sekarkurung Muktiharjo Pati).

Lapak angkringan roti bakar mulai dibuka dengan segala macam kelengkapannya. Yaah.. itulah angkringan roti bakar Mas Annur yang berjualan di sebelah timur Perum Rendole Indah. Angkringan ini mulai berjualan pada bulan Maret 2024 yang lalu.

Meskipun baru berjualan tetapi sudah memiliki pelanggan setia. Berbagai macam topping yang disiapkan bagi para penggemar roti bakar. Diantaranya rasa coklat, nanas, strowberi, keju, melon, anggur, kacang dan chocho chruncy. Untuk rasa kombinasi terdiri dari coklat keju, coklat nanas, coklat kacang, coklat, strowberi dan lain sebagainya.

Mas Annur sedang mengiris roti bakar pesanan pelanggan
Mas Annur sedang mengiris roti bakar pesanan pelanggan

“Saya berjualan setelah Maghrib sampai pukul 23.00 malam. Kalau malam Minggu sampai pukul 24.00 bahkan lebih. Setiap harinya mampu menjual 10-20 bungkus roti bakar, kalau hari libur biasanya lebih dari itu,”tutur Mas Annur yang berdomisili di Blok G Perum Rendole Indah ini.

“Yang paling banyak penggemarnya adalah roti bakar bertopping coklat. Hal ini karena coklat yang saya pakai kategori berkualitas tinggi. Sehingga mempengaruhi cita rasa pada roti bakar,”imbuh Mas Annur dengan ramah.

Mas Annur ini juga masih tercatat sebagai siswa kelas XII SMKN 2 Pati. Meskipun demikian berusaha untuk membagi waktu antara sekolah dengan bekerja sampingan. Makanya pada hari biasa Mas Annur jualan tidak sampai larut malam karena besuknya sekolah, agar tidak ngantuk.

“Saya berusaha membagi waktu dengan baik, karena masih sekolah di pagi harinya,”tutur Mas Annur diakhir wawancara dengan wartawan Lerengmuria.com (22/8/2024) di lokasi lapaknya.

Wartawan ek

Editor amt

Spesial Produk Kopi

Berita Lainnya