Logo Lerang Muria Baru 500px Hitam

ATLET POPDA PATI JAJAL KEMAMPUAN JEPARA

Atlet Popda Pati dan Jepara seusai uji coba di Auditorium SMAN 3 Pati
Atlet Popda Pati dan Jepara seusai uji coba di Auditorium SMAN 3 Pati

Lereng Muria – Dalam rangka mengukur kemampuan dan memupuk persahabatan antar atlet pencak silat, Tim Popda Kabupaten Pati mengadakan uji coba dengan Tim Popda Kabupaten Jepara. Kegiatan tersebut digelar pada hari Sabtu (8/6/2024) yang lalu di Auditorium SMAN 3 Pati. Pada kesempatan tersebut Tim Jepara menurunkan 8 atlet yang didampingi 3 oficial. Atlet yang hadir terdiri dari atlet laga dan seni jurus tunggal. Sedangkan tuan rumah Pati menurunkan 11 atlet untuk melayani Tim Jepara. Dari 11 atlet tersebut 8 diantaranya lolos Popda Jateng. Dari uji coba tersebut dapat mengukur kemampuan teknik, strategi dan fisik atlet Pati yang dipersiapkan untuk mengikuti Popda tingkat Provinsi Jawa Tengah pada akhir Juni mendatang.

Atlet pencak silat Popda Pati dan Jepara sedang melakukan peregangan bersama sebelum uji coba
Atlet pencak silat Popda Pati dan Jepara sedang melakukan peregangan bersama sebelum uji coba

“Dari uji coba ini kami mengetahui kelemahan dan kelebihan atlet Pati. Dan akan kami perbaiki sebelum berangkat Popda Jateng. Dan kami ucapkan terima kasih dari Tim Jepara yang sudah bersedia hadir di Pati,”tutur Muhammad Suprayitno selaku pelatih pencak silat Popda Pati. “Terima kasih kepada tuan rumah Tim Pati atas sambutannya. Dari uji coba ini kami dapat mengukur kemampuan atlet pencak silat Jepara dan sekaligus meningkatkan rasa persahabatan antara pesilat di Pantura Jateng,”titur Khawal Kamali pelatih Jepara mengakhiri wawancara.

 

Wawancara:ek

Editor:and

Spesial Produk Kopi

Berita Lainnya