Logo Lerang Muria Baru 500px Hitam

DURIAN BAWOR AGUS WIDODO GILING PATI, LEGITNYA…

Tampilan durian Bawor dari Joglo Durian Agus Widodo Giling Pati yang sudah matang berwarna kuning oranye
Tampilan durian Bawor dari Joglo Durian Agus Widodo Giling Pati yang sudah matang berwarna kuning oranye

Lereng muria –        Durian mendapat julukan sebagai Rajanya Buah. Sebutan tersebut, tentu saja didukung oleh aroma, rasa, tekstur dan sensasi ketika menikmatinya. Durian ini tersebar di berbagai negara Asi Tenggara, termasuk Indonesia.

Indonesia memiliki berbagai macam durian lokal yang mampu bersaing dengan luar negeri. Salah satunya adalah durian Bawor. Durian Bawor ini berasal dari Banyumas Jawa Tengah. Ini merupakan durian lokal Indonesia dengan memiliki rasa yang istimewa dan unik.

Durian ini rasanya manis, legit dan pahit. Tekstur lembut, daging buah sangat tebal, biji tipis, cenderung berlemak. Warna buah kuning oranye, aroma perpaduan wangi dan kacang. Warna kulit coklat dan hijau, ketebalan 3 cm, ukuran 15 cm, berat 3 kg, bentuk durian bulat lonjong dengan ujung sedikit runcing.

Kulit luar durian Bawor yang berwarna hijau
Kulit luar durian Bawor yang berwarna hijau

 

Durian Bawor nan legit tersebut dapat dijumpai di kebun Joglo Durian milik Agus Widodo di Dukuh Jenon Desa Giling Kecamatan Gunungwungkal Kabupaten Pati. Di kebun seluas 5 hektar itu juga dijumpai durian Montong dari Thailan, durian Musang King dari Malaysia dan berbagai jenis durian lokal yang bermutu tinggi.

Seperti yang diungkapkan penggemar durian dari Kota Pati Muhammad Lintang ketika berkunjung ke Joglo Durian Agus Widodo Giling bahwa durian di sana berbagai macam variasi dan mutunya bagus. “Durian di Joglo Durian milik Mas Agus Widodo berbagai macam varietasnya. Kualitasnya juga bagus-bagus. Kemarin saya mendapatkan durian Bawor yang ukurannya sekitar 30 cm dengan berat 2,5 kg. Rasanya mantap, manis, legit dan sedikit pahit. Aromanya menyengat dan teksturnya lembut banget,”tutur Lintang kepada Lerengmuria.com pada hari Sabtu (11/1/2025) yang lalu.

“Di kebunya Mas Agus kita dapat memilih durian sesuai selera dan harganya menyesuaikan kondisi kantong. Pokoknya dijamin puas dan pasti akan kembali lagi ke Joglo Durian Mas Agus Widodo,”imbuh Lintang diakhir wawancara.

Memang pada bulan Desember dan Januari merupakan musim durian di Indonesia. Berbagai varian durian dijual diberbagai pelosok nusantara, dan kita dapat memilihnya berdasarkan kondisi keuangan. Termasuk datang ke Joglo Durian Agus Widodo Giling Pati ini.

 

Wartawan:ek

Editor:amt

Spesial Produk Kopi

Berita Lainnya