Logo Lerang Muria Baru 500px Hitam

FRPB PATI KIRIM MAKANAN KE KORBAN BANJIR JAKENAN

Foto penyerahan bantuan makanan di Posko Desa Karangrowo Jakenan
Foto penyerahan bantuan makanan di Posko Desa Karangrowo Jakenan

Lereng Muria –Beberapa kecamatan di Kabupaten Pati Jawa Tengah yang dilalui alur Sungai Juana dilanda banjir. Ketinggian bervariasi tergantung topografinya. Mobilitas warga dan semua kegiatan terganggu bahkan tidak dapat melakukan pekerjaan apapun termasuk bertani. Masyarakat yang gagal panen karena efek dari banjir bulan Januari kemarin semakin bertambah. Untuk meringankan beban masyarakat tersebut Forum Relawan Peduli Bencana (FRPB) Kabupaten Pati mengirim 350 bungkus makanan siap makan di Desa Karangrowo dan 125 bungkus ke Desa Bungasrejo Kecamatan Jakenan Pati.

Foto tim relawan yang diterjunkan di desa-desa Kecamatan Jakenan
Foto tim relawan yang diterjunkan di desa-desa Kecamatan Jakenan

“Ini merupakan pengiriman yang pertama, karena dapur umum baru mulai aktif hari Sabtu 4 Maret 2023 ini. Pengiriman makanan ini rutin dilakukan dan bekerja sama dengan seluruh elemen masyarakat dan pemerintah. Makanan yang kami kirim ini semoga dapat meringankan beban saudara kita yg terdampak banjir,”tutur Sutiknya koordinator FRPB Pati. “Untuk hari ke depan pengiriman logistik makanan menyesuaikan permintaan dari desa yang terdampak bencana atau nanti menggunakan skala prioritas,”tutur Suwarti salah satu relawan perempuan. Pada kesempatan itu hadir juga Camat Jakenan Yogo Wibowo turut mendamping tim FRPB Pati di Posko Desa Karangrowo. Bencana banjir tahun 2023 ini memang lebih besar dibanding tahun sebelumnya. Banjir periode pertama bulan Januari dan periode ke dua bulan Maret ini. Selain cuaca ekstrim banjir ini karena daerah hulu yang sudah gundul.

Kontributor: Suwarti

Editor:Lin

Spesial Produk Kopi

Berita Lainnya