Logo Lerang Muria Baru 500px Hitam

GERAK LAGU P5 SMAN 3 PATI, KOLABORASI SISWA GURU

Foto penampilan gerak dan lagu dari guru koordinator kelas X dalam acara Gelar Karya P5 SMAN 3 Pati
Foto penampilan gerak dan lagu dari guru koordinator kelas X dalam acara Gelar Karya P5 SMAN 3 Pati

Lereng Muria – Gelar Karya Projek Pengutan Profil Pelajar Pancasila (P5) SMAN 3 Pati telah dilaksanakan pada hari Kamis (14/9/20) di Auditorium sekolah setempat. Berbagai potensi ditampilkan pada kesempatan itu yaitu gerak lagu, fashion show, drama dan pameran hasil karya siswa. Salah satu yang mendapat sambutan meriah dari penonton adalah gerak dan lagu. Tampilan gerak lagu ini terjadi kolaborasi guru koordinator kelas dengan siswa. Seragam yang dikenakan juga sama antara siswa dengan guru, sehingga sulit dibedakan antara ke duanya. Untuk tampilan gerak lagu ini terdiri dari 3 tim yang terdiri dari Tim A, B dan C. Tiap tim gabungan dari 3 kelas dan dibimbing 3-6 guru koordinator. Untuk Tim A berbusana serba hitam, celana legging, kaos hitam memakai jarit lipat, Tim B berseragam bawahan gelap atasan putih. Sedangkan untuk Tim C mengenakan busana tradisional nusantara.

Foto penampilan  gerak lagu siswa dan guru Tim A yang berbusana serba hitam
Foto penampilan gerak lagu siswa dan guru Tim A yang berbusana serba hitam

Tim A ketika tampil didukung langsung oleh Dewi Ayun, S.Pd., M.Si. dan Sofiah, S.Pd. Ke dua guru sejarah tersebut ikut bergabung bersama siswa mengikuti alunan musik untuk gerak dan lagu. Hampir tak ada bedanya antara guru dan murid. Gerakannya juga luwes, serasi dan kompak mengikuti musik yang ritmik.

Foto penampilan siswa dan guru Tim B yang berbusana serba putih
Foto penampilan siswa dan guru Tim B yang berbusana serba putih

Untuk Tim B guru koordinator yang ikut tampil gerak dan lagu adalah Dian Hartanti, S.Kom. dan Yufianti Cinthiya Dewi, S.Pd.I.

Foto penampilan kolaborasi siswa dan guru berbusana tradisional nusantara dari Tim C
Foto penampilan kolaborasi siswa dan guru berbusana tradisional nusantara dari Tim C

Tim C guru koordinator yang ikut tampil adalah Eri Nur Setyani, S.Pd., Retno Wulandari, S.S. dan Khaeroni, S.Pd. Ada lagi penampilan dari guru koordinator kelas X yang terdiri dari Suharminingsih, M.Pd., Retna Yulianti, S.Pd., Arrie Astuti, S.Pd., Devita Hewit Tiana, S.Pd., Ria Anandra Wahyu P., S.Pd. dan Zulfalah Amalia, S.Pd. yang mendapat tepuk tangan meriah dari penonton. Guru koordinator kelas X tersebut memakai seragam atasan putih dan bawahan gelap. Gerakan dirancang oleh Andina Eka Pratiwi, S.Pd. yang juga pembimbing duta budaya ini. Para guru tersebut bergerak seirama dan serasi satu sama lain. Totalitas penampilan dipertontonkan mulai dari memasuki ruangan sampai semua gerakan selesai.

Foto bersama Tim C bersama Kepala SMAN 3 Pati Suhartono, S.Pd., M.Pd., M.Si. seusai acara Gelar Karya P5
Foto bersama Tim C bersama Kepala SMAN 3 Pati Suhartono, S.Pd., M.Pd., M.Si. seusai acara Gelar Karya P5

“Terima kasih atas partisipasi penampilan gerak lagu dari siswa dan guru. Sungguh luar biasa, di acara ini ada kolaborasi kerja sama siswa dan guru, kreatifitas dan kemandirian serta gotong royong,”tutur Kepala SMAN 3 Pati Suhartono, S.Pd., M.Pd., M.Si. diakhir pagelaran P5.

 

Penulis: Tim Jurnalistik SMAN 3 Pati
Editor: Bara

Spesial Produk Kopi

Berita Lainnya