Lereng Muria – Guru merencanakan pembelajaran,mengajar,melaksanakan evaluasi dan pengayaan merupakan hal yang biasa, terapi guru mengikuti fashion show bersaing dengan siswanya sendiri adalah luar biasa. Inilah yang terjadi pada saat Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) di SMPN 1 Gembong Pati hari Rabu 15 Februari 2023 kemarin. Kegiatan yang merupakan Implementasi Kurikulum Merdeka tersebut diwujudkan dalam bentuk fashion show hasil batik ecoprint teknik steaming dan pounding hasil karya siswa dan guru.
Fashion show ini diikuti 52 siswa dan 19 guru. Tepuk tangan menggema ketika bapak ibu guru mereka berlengak-lenggok bak peragawan-peragawati profesional. Penampilan siswa pun tidak kalah hebohnya, dengan bergaya khas remaja masa kini berjalan di atas karpet merah mengikuti alunan musik. Suara tepuk tangan bergemuruh sahut menyahut ketika guru dan siswa beradu gaya di atas karpet merah. Siswa yang tampil fashion show pun bangga dan merasa senang sudah diberi kepercayaan untuk unjuk kebolehan, walaupun awalnya ada rasa deg-degan. Seperti yang diungkapkan oleh Cindy kelas VII-A, bahwa perasaannya senang bisa memperagakan karya ecoprint yang dibuat sendiri bersama teman yang lain. Merasa bangga juga karena dapat mewakili kelompoknya untuk ikut fashion show.
“Awalnya merasa deg-degan juga tetapi lama kelamaan merasa enjoy,” tuturnya. “Merasa sangat senang bisa ikut kegiatan Gelar Karya produk ecoprint ini. Merupakan pengalaman pertama ikut fashion show. Awalnya takut, tetapi karena dibimbing oleh guru, akhirnya memunculkan rasa percaya diri,”tutur Faris perwakilan dari kelas VII C. “Gelar karya siswa siswi SMPN 1 Gembong ini merupakan ajang kreatifitas anak yang luar biasa. Kegiatan ini diharapkan menjadi penyemangat untuk berkarya lagi, dengan karya-karya yang lain,”tutur Guyub Heriwinoto,S.Pd salah satu guru yang ikut fashion show. “Adik-adik kelas dan guru-guru saya memang luar biasa, saya tidak menyangka kalau Pak Guyub guru matematika yang selama ini kalem ternyata dapat jadi peragawan di atas karpet merah. Jempol dan salut deh untuk Pak Guyub,”tutur Febri Ardianti dari kelas IX ini. “Semoga dengan Gelar Karya P5 ini, siswa dapat mempraktekkan dimensinya seperti gotong royong, mandiri, bernalar kritis, kreatif dan tetap selalu bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa,”tutur Kepala SMPN 1 Gembong Dra. Istiana,M.Pd diakhir wawancara.
Kontributor : Lilis Ekawati
Editor : Lin