Logo Lerang Muria Baru 500px Hitam

IKAN LELE HABIS DIMANGSA ULAR PHYTON

Ilustrasi ular phyton yang memangsa ikan lele dumbo di Desa Semirejo Gembong Pati (Foto:CNN Indonesia)
Ilustrasi ular phyton yang memangsa ikan lele dumbo di Desa Semirejo Gembong Pati (Foto:CNN Indonesia)

Lereng Muria –   Ular phyton atau sanca, ada juga yang menyebut jimur sudah akrab di pendengaran penduduk Indonesia. Hewan melata ini kategori berukuran besar yang dapat tumbuh mencapai 10 meter dengan berat 270 kg di alam bebas. Ular ini lebih suka memangsa mamalia, tak terkecuali manusia. Bahkan ada pula yang memangsa ayam, bebek, burung dan lain sebagainya.

Di Dukuh Soko Desa Semirejo Kecamatan Gembong Kabupaten Pati Jawa Tengah ada kejadian yang menghebohkan warga yaitu ular sanca memangsa ratusan ikan lele. Kejadian tersebut dialami oleh Juwadi (61 tahun) pada bulan Juli 2024 yang lalu. Pada waktu itu Juwadi memiliki kolam ikan di samping kanan rumahnya. Kolam tersebut diisi ikan lele dumbo sekitar 125 ekor.

Setelah sekian lama diberi makanan setiap harinya, ikan lele dumbo tersebut ukuran tubuhnya semakin besar. Tapi ada yang janggal dengan kolam tersebut. Semakin lama jumlah ikan semakin berkurang. Hal itu dapat dilihat ketika diberi jatah makan setiap harinya. Pada hari itu, ketika ikan diberi makan yang terlihat hanya sekitar 20 ekor.

Juwadi jadi terheran-heran, kalau mati kok tidak ada bangkainya, kalau dicuri orang kok tidak ada bekasnya. “Suatu sore ada ular phyton sepanjang 5 meter di dekat kolam. Ketika kami usir ular tersebut merambat ke tiang rumah dan naik ke atap. Ketika kami kejar sudah hilang entah kemana. Kemungkinan masih bersembunyi di atas genteng,”tutur Juwadi.

“Dapat dimungkinkan semakin berkurangnya ikan lele dumbo itu karena dimakan ular phyton itu,”imbuh Juwadi dengan penuh rasa yakin.

Dalam waktu bersamaan, beberapa tetangga Juwadi mengaku kehilangan ayam dan telur. Maka dapat disimpulkan itu semua karena ulah dari ular phyton yang sedang kelaparan dan mencari makanan berupa ternak peliharaan warga. Sampai berita ini diturunkan, ular phyton tersebut belum diketemukan keberadaannya. Dan masih menimbulkan kekhawatiran bagi warga sekitar.

Wartawan:ek

Editor:and

Spesial Produk Kopi

Berita Lainnya