Logo Lerang Muria Baru 500px Hitam

KEJURDA II HAPKIDO, ATLET PATI REBUT 4 EMAS

Foto bersama atlet Hapkido Pati beserta official seusai Kejurda II Jateng di SMPN 3 Pati
Foto bersama atlet Hapkido Pati beserta official seusai Kejurda II Jateng di SMPN 3 Pati

Lereng Muria – Atlet Hapkido Kabupaten Pati berhasil meraih prestasi gemilang dalam Kejuaraan Daerah II (Kejurda) Hapkido tingkat Jawa Tengah di Indoor SMPN 3 Pati pada hari Sabut-Minggu 20-21 Mei 2023. Raihan prestasi tersebut berupa 4 emas 4 perak 2 perunggu. Empat emas dipersembahkan oleh Mey Handayani, Cancerina Cantika, Zulfira dan Alfian Fahrur. Medali perak diperoleh dari San Satria Tama, Oviana Fitria, Muhammad Nur Rizqi dan Deddy Setiawan.

Foto Cancerina Cantika (paling kiri) dari Pati terpilih sebagai best player putri oleh Hariyanto selaku Pengprov Hapkido bid. kepelatihan
Foto Cancerina Cantika (paling kiri) dari Pati terpilih sebagai best player putri oleh Hariyanto selaku Pengprov Hapkido bid. kepelatihan

Sedangkan medali perunggu dipersembahkan oleh Nur Baeda dan Zaenal Rizki. Persaingan antar peserta memang merata. Itu dapat dilihat dari pertandingan diberbagai kategori terutama dewasa. Banyak kejutan di kategori tersebut, hal ini karena atlet tersebut dipersiapkan untuk Porprov Jateng 2023 pada bulan Agustus mendatang. “Alhamdulillaah hasil perjuangan maksimal dari atlet Pati berbuah manis. Kerja keras selama ini membuahkan hasil yang memuaskan. Bahkan salah satu dari atlet Pati terpilih sebagai pemain terbaik/the best player untuk putri dewasa atas nama Cancerina Cantika,”tutur Pelatih Hapkido Kabupaten Pati Sulistyo Andi. “Semoga di Porprov 2023 mendatang atlet Pati memberikan prestasi yang terbaik,”harap Sulistyo Andi diakhir wawancara.

Wartawan : Ek

Editor : Linn

Spesial Produk Kopi

Berita Lainnya