Logo Lerang Muria Baru 500px Hitam

KURAS GENANGAN AIR SDN PURWOREJO 02 SEWA MESIN SEDOT AIR

Foto Penyedotan Air SDN Purworejo 02 Kecamatan Pati Kabupaten Pati
Foto Penyedotan Air SDN Purworejo 02 Kecamatan Pati Kabupaten Pati

Lereng Muria – Sudah seminggu lebih banjir di Wilayah Pati belum juga surut bahkan bertambah tinggi debit permukaannya. Hal itu juga terjadi di SDN Purworejo 02 Kecamatan Pati Kabupaten Pati dengan ketinggian air mencapai 10 cm masuk ke ruang kelas.

Atas prakarsa Kepala Sekolah SDN Purworejo 02 Pati Sukir, S.Pd.SD, pihak sekolah menyewa sebuah mesin penyedot air pada Hari Senin 9 Januari 2023 kemarin.”Tujuan dari penyedotan agar ruang kelas dan halaman sekolah yang tergenang air dapat digunakan untuk kegiatan siswa sehingga proses pembelajaran dapat berjalan normal seperti semula” ujarnya.

Mengingat selama banjir proses pembelajaran secara daring atau online dari rumah. Air yang menggenang tersebut disedot dan dibuang di persawahan di depan sekolah tersebut.

Kepala Sekolah yang berdomisili di Desa Mulyoharjo ini lebih lanjut menjelaskan bahwa mesin penyedot tersebut menyewa karena sekolah tidak memiliki peralatan tersebut.

Sukir berharap banjir cepat surut sehingga siswa SD yang dia pimpin dapat belajar dengan aman tanpa gangguan genangan air dan bangunan serta halaman dapat ditinggikan, pada akhir wawancara.

Spesial Produk Kopi

Berita Lainnya