Lereng Muria – Sejumlah 21 Kwartir Ranting (Kwarran) se-Kwartir Cabang (Kwarcab) Pati mengikuti kegiatan Kepramukaan Pesta Siaga Kwartir Cabang (Kwarcab) Pati pada hari Rabu tanggal 8 Maret 2023 di SMPN 6 Pati. Dalam kegiatan yang diikuti oleh anak pramuka siaga tersebut berlangsung dalam suasana matahari bersinar cerah dibuka langsung oleh Pj Bupati Pati Henggar Budi Anggoro.

Berhasil menjadi juara 1 putra adalah Kwarran Juwana, 2.Kwarran Cluwak, 3.Kwarran Tambakromo. Untuk juara putri yaitu, 1.Kwarran Juwana, 2.Kwarran Tayu, 3.Kwarran Batangan. Unsur-unsur yang dinilai dalam Pesta Siaga tersebut adalah toleransi beragama,tanda pengenal seragam pramuka,taman bangga Jawa Tengah,scouting skill,wawasan kebangsaan, pentas seni budaya, funball dan kebersihan lingkungan.

Piala dan piagam diserahkan langsung oleh Ketua Kwarcab Pati Kak Sugiono kepada perwakilan juara. Juara 1 putra dan putri dari Kwarran Juwana nanti mewakili Kwarcab Pati pada Pesta Siaga tingkat berikutnya. Secara terpisah ketika dihubungi awak media Wakil Ketua Kwarcab Pati Kak Eddy Siswanto menyampaikan bahwa pesta siaga ini diselenggarakan dalam bentuk permainan bersama yang memacu ketrampilan, kecakapan, gotong royong dan pengetahuan peserta sehingga ini sangat bermanfaat bagi perkembangan jiwa anak-anak. “Saya ucapkan selamat untuk para juara, semoga nanti mampu berprestasi di tingkat yang lebih tinggi yaitu Jawa Tengah,”tutur Kak Eddy Siswanto diakhir wawancara.
Kontributor:M. Zaki (SMAGA PATI)
Editor: Linn