Logo Lerang Muria Baru 500px Hitam

PETIK BUAH JERUK PAK SUBAWI GADU PATI, NIKMATI SEPUASNYA

Pengunjung Wisata Petik Buah Jeruk Pak Subawi Gadu dari Kota Pati sedang memilih jeruk sesuai keinginan
Pengunjung Wisata Petik Buah Jeruk Pak Subawi Gadu dari Kota Pati sedang memilih jeruk sesuai keinginan

Lereng Muria –      Di Kabupaten Pati ternyata sudah banyak ditemukan wisata dalam bentuk petik buah secara langsung dari pohonnya. Salah satunya adalah Wisata Petik Buah Jeruk Pak Subawi yang berlokasi di Dukuh Mbanteng Desa Gadu Kecamatan Gunungwungkal Kabupaten Pati.

Kebun jeruk seluas 2 Ha tersebut mulai dikenal masyarakat sejak 3 tahun yang lalu. Kebun tersebut dikelola langsung oleh Pak Subawi sebagai pemilik kebun. Untuk melengkapi kebutuhan para pengunjung, di tempat tersebut dilengkapi fasilitas penunjang diantaranya rumah panggung nan asri, toilet, tempat ibadah sholat, tempat duduk dan kantin kecil yang menyediakan berbagai minuman penyegar.

Pengunjung sedang menikmati hidangan yang dibawa dari rumah di bawah rumah panggung yang disediakan di kebun
Pengunjung sedang menikmati hidangan yang dibawa dari rumah di bawah rumah panggung yang disediakan di kebun

“Pada hari Minggu (25/8/2024) ini banyak pengunjung yang datang ke kebun ini. Ini tadi berasal dari Jepara, Pati dan sekitarnya,”tutur Siswanto kepada Lerengmuria.com. “Untuk tiket masuk sebesar Rp. 10.000 perpemetik buah jeruk dan membayar Rp. 15.000 setiap 1 kg buah jeruk. Dan para pengunjung dapat menikmati buah jeruk sepuasnya,”imbuh Siswanto.

“Saya jauh-jauh dari Kota Pati datang ke sini untuk menikmati Wisata Petik Buah Jeruk Pak Subawi dan keasrian kebunnya. Ternyata jeruknya memang manis dan segar. Jadi tidak percuma kami datang ke sini. Lagi pula kami dapat menikmati jeruk sepuasnya,”tutur Murgiwati warga Kota Pati yang berkunjung bersama keluarga dan rombongan RT ke lokasi tersebut.

Kantin sederhana di area kebun yang menyediakan berbagai minuman yang menyegarkan dan makanan kecil
Kantin sederhana di area kebun yang menyediakan berbagai minuman yang menyegarkan dan makanan kecil

Memang wisata petik buah jeruk dari pohonnya langsung ini lagu ngetren. Dari wisata ini memberi keuntungan tersendiri bagi pengunjung untuk memilih jeruk yang diinginkan. Sedangkan bagi pemilik kebun, tidak harus repot mengeluarkan biaya untuk memetik dan mencari penjual atau dibawa ke pasar. Jadi lebih hemat waktu dan biaya.

Wartawan ek

Editor amt

Spesial Produk Kopi

Berita Lainnya