Lereng Muria – Inilah kreatifitas warga/pelatih dan siswa Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate Rayon Margorejo Ranting Margorejo Cabang Pati Pusat Madiun dalam usaha memperkenalkan SH Terate dihadapan masyarakat. Salah satunya adalah membuat replika pesilat SH Terate setinggi 2 meter. Replika tersebut diarak keliling Desa Margorejo bersama kelompok yang lain pada malam takbiran Hari Raya Idul Fitri Jumat 21 April 2023. Dengan menggunakan mobil bak terbuka, replika seorang warga memakai seragam sakral SH Terate dan mengenakan sabuk mori putih dengan tangan diangkat ke atas.
Kepala replika memakai ikat kepala pada bagian depan diberi logo SH Terate berupa jantung bersinar. Semakin kelihatan indah karena pada bagian tangan replika dihiasi lampu, jadi kelihatan lebih estetis. Rombongan takbir keliling Desa Margorejo berjalan beriringan dengan replika warga yang diiringi oleh anggota SH Terate Rayon Margorejo. Jarak yang ditempuh sekitar 4 km dengan start Lapangan Desa Margorejo menyusuri jalan desa dan finisnya di Masjid Jami’ At Taqwa. Selain menampilkan replika warga juga menampilkan atraksi permainan tongkat api. Atraksi tersebut berupa tongkat yang bagian ujungnya dililitkan kain. Kain tersebut dilumuri minyak tanah dan dinyalakan. Setelah api menyala tongkat diputar-putar sesuai keahlian pemainnya, mulai memutar satu tangan, dua tangan, putar menyilang, putar atas kepala dan lain sebagainya. Tidak ketinggalan banner dan bendera sebagai ciri khas SH Terate juga dimunculkan.
“Kami berusaha memperkenalkan dan memasyarakatkan SH Terate dengan cara yang positif. Diantaranya ikut berperan serta dalam takbir keliling yang diselenggarakan oleh Desa Margorejo. Semoga SH Terate semakin tumbuh dan berkembang di Pati ini,”tutur Andika Rizki Ardianto koordinator kegiatan kepada Lerengmuria.com disela-sela kegiatan. Takbir keliling dimulai selepas sholat Isya’ sampai selesai dan berjalan dengan lancar. “Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H mohon maaf lahir batin, semoga usaha kami bermanfaat untuk sesama,”imbuh Andika Rizki yang juga mahasiswa Unissula Semarang diakhir wawancara.
Kontributor:Andika R.A.
Editor:Linn