Logo Lerang Muria Baru 500px Hitam

SH TERATE MARGOYOSO GELAR UKT, ANGGOTA TETAP JAGA IMTAK

Foto bersama setelah kegiatan UKT selesai
Foto bersama setelah kegiatan UKT selesai

Lereng Muria – Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate Ranting Margoyoso Cabang Pati Pusat Madiun mengadakan Ujian Kenaikan Tingkat di TK PGRI Waturoyo Kecamatan Margoyoso Kabupaten Pati pada hari Minggu 19 Maret 2023. Kegiatan tersebut diikuti oleh 58 peserta terdiri dari 55 sabuk polos dan 3 sabuk jambon.

Foto doa bersama sebelum UKT dimulai
Foto doa bersama sebelum UKT dimulai

Rayon yang mengirimkan siswanya terdiri dari Rayon Waturoyo, Tanjungrejo dan MTs Thowalib Pesagen, Gunungwungkal (titipan). Materi yang diujikan meliputi sambung, jurus, senam, ketahanan fisik, pasangan dan solospel. “Tujuan dari UKT tersebut diantaranya mengenalkan SH Terate di masyarakat Margoyoso, mengetahui kemampuan siswa dalam menyerap materi, sarana silaturahmi antar anggota SH Terate dan menjalankan program kerja ranting,”tutur Suwoto selaku Ketua Ranting Margoyoso Cabang Pati.

Foto acara pengalungan sabuk oleh pelatih kepada siswa
Foto acara pengalungan sabuk oleh pelatih kepada siswa

“Di Margoyoso terkenal dengan sebutan basisnya kaum santri di Kabupaten Pati, oleh karena itu seluruh anggota SH Terate saya sarankan untuk selalu berakhlakul karimah, budi pekerti luhur dan tetap menjaga keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Iman dan takwa ini penting karena selain bagian dari tujuan SH Terate juga sudah menjadi ciri khas Margoyoso sebagai basis kaum santri di Pati,”tutur Suwoto diakhir wawancara.

Wartawan : Ek

Editor : Linn

Spesial Produk Kopi

Berita Lainnya