Logo Lerang Muria Baru 500px Hitam

TES KESEHATAN GRATIS, RSUD SOEWONDO PATI DISERBU PENGUNJUNG CFD  

Foto stan RSUD Soewondo yang ikut meramaikan CFD di Alun-Alun Simpang Lima Pati
Foto stan RSUD Soewondo yang ikut meramaikan CFD di Alun-Alun Simpang Lima Pati

Lereng Muria – Pada hari Minggu (16/7/2023) RSUD Soewondo Pati ikut memeriahkan Car Free Day (CFD) dengan memberikan layanan tes kesehatan gratis. Layanan tes kesehatan yang di sediakan oleh RSUD Soewondo pati meliputi tekanan darah, tes buta warna, tes gula darah, kolesterol, dan tes asam urat serta pelayanan kesehatan lainnya. Kegiatan tersebut dimulai pukul 06.00 – 09.00 yang terletak di Alun-Alun Simpang Lima Kota Pati, tepatnya di depan Bank Jateng Alun-Alun. Pelayanan tes kesehatan ini di lakukan gratis, jadi semua pengunjung yang berada di CFD bisa datang dan cek kesehatan di stand rumah sakit plat merah tersebut.

Foto pengunjung mendapatkan tes kesehatan gratis dari stan RSUD Soewondo Pati di lokasi CFD
Foto pengunjung mendapatkan tes kesehatan gratis dari stan RSUD Soewondo Pati di lokasi CFD

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya tes kesehatan agar mengetahui perkembangan kondisi tubuh. Ada pepatah yang mengatakan “lebih baik mencegah daripada mengobati”. Kegiatan tersebut juga mengharapakan supaya masyarakat mau periksa kesehatan dan menerapkan gaya hidup sehat. Untuk meramaikan situasi di sekitar lokasi CFD, dihibur musik bergenre pop lama yaitu Band Soewondo Plus dipanggung sebelah kirinya. Ratusan pengunjung ikut menikmati alunan musik yang ditabuh menyerupai Koes Plus aslinya.

Foto hiburan Band Soewondo Plus yang bergenre pop lama ikut menghibur pengunjung CFD Pati
Foto hiburan Band Soewondo Plus yang bergenre pop lama ikut menghibur pengunjung CFD Pati

Selain itu juga diadakan senam aerobik bersama yang diikuti segenap pegawai RSUD Soewondo dan pengunjung yang hadir. Kehadiran stan RSUD Soewondo memberikan kemeriahan tersendiri bagi CFD yang diselenggarakan setiap 2 minggu sekali ini.

 

Penulis : Rijal Nur Ihsan (Jurnalistik SMAN 3 Pati)

Editor: Bara

Spesial Produk Kopi

Berita Lainnya