Logo Lerang Muria Baru 500px Hitam

ATLIT SILAT KEMBAR SDN MUKTIHARJ 01, JUARA 1 GROBOGAN CHAMPIONSHIP I

Foto Andromeda Langit Terate dan Andromeda Angkasa Terate juara 1 kategori laga
Foto Andromeda Langit Terate dan Andromeda Angkasa Terate juara 1 kategori laga

Lereng Muria – Atlit kembar bersaudara Andromeda Langit Terate dan Andromeda Angkasa Terate yang lahir 7 September 2010 berhasil merebut medali emas dalam Kejuaraan Pencak Silat Grobogan Championship I tingkat Nasionaldi GOR Bung Karno Simpang Lima Purwodadi, Grobogan hari Sabtu 28 Januari 2023.

Andromeda Langit di final mengalahkan Panji Rama dari Merpati Putih Semarang sedangkan Andromeda Angkasa merebut emas setelah mengalahkan Sahrul Maulana Iqbal dari MI Radlotul Wildan Grobogan.

“Ini merupakan keberhasilan yang kesekian kalinya Andromeda membawa nama baik SDN Muktiharjo 01. Semoga dengan keberhasilan ini merangsang semangat teman yang lain untuk berprestasi,”tutur Sukardi, S Pd. Kepala SDN Muktiharjo 01 Margorejo ini.

“Selamat untuk Ananda Andromeda atas prestasinya, semoga mengantarnya ke masa depan,” harapnya.

Foto Kembar Andromeda bersama Muhammad Lintang pelatihnya
Foto Kembar Andromeda bersama Muhammad Lintang pelatihnya

“Meskipun baru sembuh dari herpes tetapi semangatnya luar biasa dan ditopang teknik yang mumpuni maka Andromeda Angkasa dapat mengalahkan lawannya,” ujar Muhammad Lintang selaku pelatih sekaligus kakaknya.

“Selama ini keduanya memang latihan terprogram dengan baik sehingga hasilnya memuaskan,”tutur pelatih muda berumur 19 tahun tersebut.

Prestasi atlit kembar yang sekarang kelas VI tersebut memang cukup menonjol di tahun 2022 kemarin di antaranya berhasil meraih Juara Umum III Kejuaraan Pencak Silat Pati Open tingkat Kabupaten Pati dengan raihan 2 emas 1 perunggu.

 

Wartawan: Ek
Editor: Khar

Spesial Produk Kopi

Berita Lainnya