Lereng muria – Atlet pencak silat SH Terate SMPN 3 Pati meraih prestasi gemilang dalam Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) Pencak Silat Pati 2024, pada tanggal 4-6 Oktober 2024 di GOR Pesantenan Pati. Dalam even tersebut kontingan SMPN 3 Pati yang berkekuatan 8 pesilat mampu meraih 2 emas 1 perak 2 perunggu.
Raihan 2 emas dipersembahkan oleh Rajendra Permana Khair dan Andromeda Langit Terate. Sedangkan 1 perak dipersembahkan oleh Adromeda Angkasa Terate dan 2 perunggu diraih oleh Rend Hendra Weidiarto serta Jihan Oktaviana Putri. Dengan hasil raihan medali-medali tersebut, SMPN 3 Pati berhasil meraih Juara Umum II Kategori Pra Remaja (SMP/MTs) dalam even bergengsi di Kabupaten Pati tersebut.
Atas raihan prestasi tersebut mendapat tanggapan positif dari Eko Wahono selaku pelatih Pencak Silat SH Terate SMPN 3 Pati. “Alhamdulillaah kami berhadil meraih juara umum II dalam even Kejurkab 2024 ini. Prestasi tersebut merupakan hasil kerja keras dan kedisiplinan anak-snak selama ini. Dengan hasil ini, kami berusaha memunculkan SMPN 3 Pati sebagai salah satu kekuatan yang patut diperhitungkan oleh atlet dari sekolah lain,”tutur Eko Wahono.
“Semoga hasil ini membawa barokah untuk kita semua dan menjadi ajang evaluasi latihan selama ini serta anak-anak tetap rendah hati,”imbuh Eko Wahono.
Untuk kategori pra remaja ini juara umum 1 diraih oleh SMPN 1 Pati, 2. SMPN 3 Pati, 3. MTs. Tuan Sokolangu Gabus. Para juara umum tersebut mendapatkan piala, medali dan piagam.
wartawan:ek
editor:amt